1. Home
  2. »
  3. Bidang Pemsosbud
  4. »
  5. Rakor Bersama antara Pemerintah Prov Jateng dengan Pemerintah Kab. Grobogan dan Kab. Demak
Rakor Bersama antara Pemerintah Prov Jateng dengan Pemerintah Kab. Grobogan dan Kab. Demak

Rakor Bersama antara Pemerintah Prov Jateng dengan Pemerintah Kab. Grobogan dan Kab. Demak

Rapat Koordinasi Bersama yang dilakukan oleh Gubernur Jawa Tengah bersama dengan Pemerintah Kabupaten Grobogan serta Pemerintah Kabupaten Grobogan dilaksanakan di Desa Mlilir Kecamatan Gubug Kabupaten Grobogan pada Rabu, 25 Januari 2023. Bapak Ganjar Pranowo selaku Gubernur Jawa Tengah menyerahkan beberapa bantuan kepada masyarakat serta lembaga masyarakat sebelum membahas permasalahan terkait “Kemiskinan Ekstrem” yang ada di Kabupaten Demak dan Kabupaten Grobogan. Indikator-indikator kemiskinan berdasarkan olah data P3KE yang menjadi sorotan serta bahasan di Kabupaten Grobogan yaitu jumlah Kepala Keluarga (KK) di desil 1 yang masih belum memiliki jamban layak, belum memiliki sumber air minum layak, belum memiliki jaringan listrik, masih tinggal di Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), keluarga beresiko stunting, dan Anak Tidak Sekolah. Di Kabupaten Grobogan sendiri, masih cukup tinggi jumlah Kepala Keluarga Miskin Ekstrem yang belum memiliki jamban layak serta jumlah Kepala Keluarga Miskin Ekstrem yang beresiko stunting. Gubernur Jawa Tengah juga menjelaskan strategi penanggulangan daerah yang dirumuskan menjadi 4 hal yaitu : 1. Pengurangan beban pengeluaran masyarakat, 2. Peningkatan pendapatan masyarakat, 3. Pengembangan dan penjaminan keberlanjutan UMKM, dan 4. Sinergi kebijakan serta program penanganan kemiskinan. Untuk itu, perlu kerja sama dari berbagai pihak untuk “mengeroyok” bersama hingga permasalahan ini tuntas dalam waktu dekat ini. Tentunya, masih terdapat beberapa tahapan seperti verifikasi serta validasi data dan olah data sebelum dilakukan “eksekusi” pada permasalahan-permasalahan tersebut. Harapannya, masyarakat dengan kategori “Miskin Ekstrem” bisa terselesaikan di Jawa Tengah khususnya di Kabupaten Grobogan pada tahun 2023 ini.

Bagikan :