1. Home
  2. »
  3. Berita
  4. »
  5. Memulai hari dengan semangat dan kesadaran akan tanggung jawab menjadi fondasi penting bagi pembangunan daerah
Memulai hari dengan semangat dan kesadaran akan tanggung jawab menjadi fondasi penting bagi pembangunan daerah

Memulai hari dengan semangat dan kesadaran akan tanggung jawab menjadi fondasi penting bagi pembangunan daerah

Senin (20/10/2025), Kepala Bappeda, Afi Wildani, memimpin apel pagi bagi pegawai Setda, Bappeda, BPPKAD, dan Satpol PP.

Dalam amanatnya, ia mengajak seluruh aparatur untuk bekerja dengan hati, cermat, dan sesuai regulasi.

“Syukuri, nikmati, jalani. Jalani dengan hati, terus hati-hati sesuai regulasi,” pesannya, sebagai pengingat pentingnya kesungguhan sekaligus kehati-hatian dalam menjalankan tugas.

Dengan ditetapkannya Perda RPJMD dan Perbup Renstra Perangkat Daerah, fokus kini bergeser ke implementasi.

Pegawai diingatkan memahami setiap sasaran dalam renstra, kemudian menerapkannya secara efektif dan efisien agar tujuan pembangunan dapat dirasakan nyata oleh masyarakat.

Beberapa waktu lalu, desk penyesuaian anggaran telah dilakukan menyesuaikan TKDD. Proses penyelarasan ini masih berlanjut dan memungkinkan penyesuaian di perangkat daerah.

Momentum efisiensi ini sekaligus menjadi kesempatan untuk evaluasi dan pembelajaran, agar pengelolaan anggaran lebih baik dan tepat sasaran.

Pemkab Grobogan menekankan pentingnya kerja yang fokus, terukur, dan partisipatif. Setiap pegawai memiliki peran langsung dalam mewujudkan layanan publik yang lebih baik, sekaligus memastikan target pembangunan berdampak nyata bagi warga.

Bagikan :

Comments are closed.